Matur SastraPuisi
Sepeda Onthel

Karya : Nabila Sahar
Siswi Kelas VII.3 SMPN 3 Bontonompo Kab. Gowa Sulawesi Selatan
Masih ku ingat kenangan di waktu dulu
Sepeda onthel yang berwarna biru
Yang menemaniku sepanjang hari
Kemanapun aku pergi
Melintasi sudut desa setiap hari
Mengajak serpihan memori untuk menikmati
Alangkah indah dikala senja menemani langkah
Bersepeda ria menyusuri jalan berbatu rindu
Meskipun batang dan baut mulai karatan
Tapi sepeda onthel tetap tak akan terlupakan
Akan selalu terparkir indah di lubuk hati yang terdalam
Dan akan selalu menjadi saksi bisu perjuanganku
Ilustrator : M. Aidrus Asyabani